❤️ 100+ Kumpulan Kata kata Cuek Keren Buat Pasangan

Kata kata cuek - Butuh ide kata kata cuek tapi peduli, sayang, dan romantis buat pasangan? Yuk, simak kumpulan kata kata cuek tapi keren berikut yang akan membuat pasanganmu menjadi peduli, romantis, sayang dan perhatian kepadamu.

Perjalanan asmara sepasang kekasih tidak semuanya selalu berjalan mulus, bahagia, mesra dan romantis.

Terkadang salah satu pihak pasangan merasa tidak nyaman dengan sikap pasangannya yang terasa dingin dan cuek seolah tidak peduli dan perhatian terhadapnya.

Untuk menyikapi pasangan yang seperti ini memang diperlukan kesabaran ekstra jika ingin mempertahankan hubungan agar tetap awet dan langgeng.

Di samping itu kita juga harus tahu penyebabnya mengapa ia bersikap seolah dingin dan cuek kepada pasangannya.

Apakah sikap cueknya itu memang merupakan watak aslinya atau perubahan sikap yang drastis dikarenakan ada sikap kita yang membuatnya seperti itu.

Jika tidak diketahui sebabnya dan langsung menyikapinya dengan sikap yang sama maka kemungkinan hubungan asmara tidak akan bertahan lama.

Banyak cara untuk berkomunikasi dengan pasangan yang cuek yang bisa memancing alasan kenapa dirinya bersikap seperti itu.

Bisa menggunakan kata-kata ungkapan atau kata sindiran yang bisa mengingatkan sifatnya yang 'cuek' itu.

kata kata cuek img


Berikut ada banyak contoh ungkapan atau kata-kata cuek yang bisa Anda gunakan untuk 'menggodai' si doi agar sikap cueknya bisa luntur perlahan-lahan, atau minimal dia sadar akan sikap cueknya selama ini.

Kata kata cuek buat pacar

Sebel nggak sih jika pacar kamu yang dulunya lengket dan perhatian sama kamu kini mendadak cuek dan dingin kayak kulkas dua pintu?

Waktu pertama kenal dulu selalu tiap detik tiap waktu menanyakan kabar lagi di mana, lagi ngapain, lagi sama siapa, bahkan lagi di WC pun masih menanyakan sudah makan apa belum.

Namun seiring bertambahnya usia hubungan yang makin menua, sikap cueknya semakin menjadi-jadi.

Jika bertanya via WA kenapa sikapnya kini berubah menjadi cuek, dingin, dan tidak perhatian, dan setelah sekian lama menunggu jawaban....

jawabnya cukup singkat "Sorry HP nya tadi lagi dicas!"

Gubrakkk...!!! (Rasanya ingin cepat-cepat ganti pacar).

Tapi nanti dulu jangan cepat berputus asa. Masih banyak cara dan usaha yang bisa dilakukan agar dia kembali ke jalan yang benar.

Cobalah ucapkan di telinganya kata-kata mesra nan romantis, atau bisa juga dengan mengirimkan kata kata sindiran cuek untuk si doi.

kata kata cuek buat pacar


Berikut ini kumpulan kata-kata cuek untuk pacar yang bisa kamu gunakan atau sekedar dijadikan contoh:

"Ajari aku cuek, seperti yang kamu lakukan padaku setiap saat."

"Jangan kamu menyia-nyiakan seseorang yang tulus, suatu saat kamu pasti akan merasakannya."

"Aku benci tidak diacuhkan."

"Kesepian bukanlah perasaan di saat kamu sedang sendirian, kesepian adalah perasaan di saat tidak ada orang yang peduli."

"Aku tidak mengirimimu pesan untuk melatih jariku, aku mengharapkan balasan darimu."

"Seandainya tiba saatnya nanti ketika aku sudah lelah dengan cerita cinta yang penuh dengan sandiwara ini, aku tidak bisa janji kepadamu bawah aku tidak bisa disampingmu selamanya."

"Suatu saat nanti kau akan mengerti betapa beratiny diriku disimu selama ini."

"Semua cerita dan kenangan cinta yang telah kita lewati akan kujadikan sebagai pelajaran hidup yang paling pahit yan pernah aku lalui."

"Saai ini aku hanya bisa pasrah dan membiarkan waktu yang menjawab kemana cina ini akan beralabuh."

"Mulai dari saat ini terserah dirimu dan apa keinginanmu sampai saatnya nanti aku lelah dan mencari pengganti dirimu."

Kata kata cuek buat suami

Jika mendengarkan kata-kata suami yang cuek sama istri terkadang ingin pergi sejauh-jauhnya.

Itulah perasaan yang mewakili para istri yang sedang dicuekin suaminya.

Semakin lama hubungan rumah tangga yang dibina terkadang jika tidak pandai menjaganya akan mulai ada perubahan sikap baik dari istri maupun suami.

Banyak faktor penyebab yang mengakibatkan perubahan sikap dari salah satu pasangan.

Bisa dari masalah pekerjaan, masalah rumah tangga, atau masalah lainnya yang tidak bisa cepat diatasi sehingga menimbulkan perasaan yang membeku.

Sikap suami yang mulai cuek dan tidak perhatian sama istrinya bisa jadi disebabkan salah satu faktor tersebut.

Meskipun dicuekin suami jangan dibalas lagi dengan kata-kata yang dapat menyinggung perasaan suami yg cuek tersebut.

Bahkan kalau bisa kita harus bisa memberikan kata-kata mutiara untuk suami cuek agar dia tergugah hatinya lewat indahnya tutur kata yang lembut.

kata kata cuek buat suami


Contoh kata kata cuek buat suami bisa dilihat di bawah ini.

"Lebih baik di awal cuek tapi akhirnya perhatian daripada pada awalnya perhatian tapi akhirnya cuek."

"Diam itu emas. Berarti selingkuh itu emas. Karena rata-rata orang selingkuh itu diam-diam."

"Kalo selingkuh hati-hati ya sayang!"

"Di saat kamu jenuh ingatlah di saat kita 'pertama kali bertemu'. Saat kamu ngerasa bosan, ingatlah pertama kali 'kita jatuh cinta'."

"Jangan jadikan kesibukanmu melupakan seseorang yang membutuhkan perhatianmu."

"Memang aku tidak lebih sempurna dari Dia, tapi cintaku suci dan halal dunia akhirat."

"Tadinya sih pengen kangenin kamu, tapi karena hari ini kamu 'sok sibuk', ya nggak jadi."

"Kalau kamu tanya kenapa aku murung, jawabannya adalah karena kamu gak pernah tahu perasaanku."

"Dulu aku sangat bahagia saat bersamamu, tapi sekarang semuanya telah berubah. Kau yang kukenal dulu tidak ada lagi. Mungkin telah mati."

"Mas mau makan dulu apa mau ngambek dulu?"

Kata kata cuek buat mantan

Dicuekin mantan tidak akan sesakit ketika dicuekin dia saat masih pacaran.

Memang sih rasa sakit pasti ada walaupun sedikit. Bagaimanapun juga yang namanya mantan, dulunya dia pernah singgah dan menjadi raja di hati.

Perilaku cowok atau cewek yang cuek sama mantannya biasa dikarenakan karena rasa sakit hati yang membuatnya terluka dan masih membawanya sampai sekarang.

Namun yang namanya dicuekin mantan masih tetap lebih baik daripada kita yang cuekin mantan.

Meskipun sudah jadi mantan namun jangan sampai putus hubungan baik dan silaturahmi. Meskipun begitu dulu dia pernah sayang dan perhatian sama kita.

Dari sekian banyak kata kata cuek untuk mantan, di bawah ini ada beberapa kumpulan kata yang bisa dijadikan referensi.

"Setidaknya aku pernah berjuang untuk mendapatkanmu, membahagiakanmu walau hanya sebentar. "

"Setidaknya diriku pernah berjuang, meski tak pernah ternilai dimatamu."

"Jika kamu bahagia bersamanya aku rela, tapi saat kamu menangis karnanya. Ingat akulah orang yg pertama menghapus airmatamu."

"Seandainya wktu bisa diulang lagi, aku tidak bakal kenal kamu dan aku tidak bakal sakit hati."

"Jangan biarkan aku semakin tersiksa dengan rindu ini, aku hanya ingin bertemu walau sebentar saja."

"Saat awal kisah kita terjalin, kau memposisikan aku dalam tempat terindah dimana bahagia melingkupiku, tapi saat ini semunya sirna."

"Jodohku itu kamu tapi jodohmu bukan aku."

"Dulu tangis bahagia yg keluar dari mata ku ini, sekarang tangis penyesalan yg terus menerus keluar dari mata ini."

"Untuk apa aku sedih, kalo kamu sendiri sudah tertawa dengannya sekarang."

"Kangen kamu tapi kamu kangennya ke orang lain."

Kata kata cuek gokil

Terkadang cowok atau cewek gebetan yang cuek tidak selalu mempan dengan kata-kata gombal romantis ataupun puisi melankolis yang bisa meruntuhkan hatinya.

Biasanya orang yang memiliki sifat cuek namun dalam pergaulan sehari-harinya selalu 'gaul' dan anti melankolis, memang agak susah untuk dibawa ke suasana romantis.

Orang-orang seperti ini akan 'nyambung' jika kita ikut dalam suasananya atau membicarakan hal-hal yang gokil, termasuk dalam perkataan juga.

Jika ingin menyampaikan pesan perasaan kepada orang yang memiliki type begini maka carilah kata kata cuek yang gokil supaya dia tertarik untuk menanggapinya.

Kata-kata cuek gokil di bawah ini bisa dijadikan inspirasi untuk menyampaikan perasaanmu kepadanya.

"Oh, aku lupa, kamu hanya mencariku kalau sedang butuh."

"Pacaran kalau dicuekin terus namanya bukan pacar, tapi pajangan."

"Jaman sekarang jgn terlalu gampang percaya sama orang! Terkadang orang yg udah kita percaya pun, dia malah nyia-nyiain kepercayaan kita."

"Sedalam itu aku mencintaimu dan sedalam itulah rasa sakit aku."

"Gue juga manusia kali yg punya perasaan dan butuh di hargain. Jadi jgn seenaknya elo dong. Harusnya tuh lo ngerti."

"Mencari cowok yg tampan mah banyak ada dimana-mana. tapi cowok tampan yg sayang tulus dan yg setia mah gak tau harus cari dimana."

"Cewek yang cantik itu, cewek yang gak sombong."

"Nyesek adalah pernah kenal dekat tapi tiba-tiba menjauh."

"Bersyukurlah punya pasangan yang cuek, karena dia tidak peduli kalo kamu sedang jalan ama pacar yang lain !"

"Gue ini memang nggak sempurna,, tapi setidaknya gue bisa untuk setia. Ketimbang loe..!!"

Kata kata cuek tapi sayang

Biasanya pasangan yang merasa dicuekin oleh cowok atau ceweknya akan menyangka bahwa lawan pasangannya sudah tidak sayang lagi dengan dirinya.

Tidak semua pacar, kekasih, atau pasangan suami isteri yang cuek terhadap pasangannya sudah tidak menyayanginya lagi.

Banyak faktor yang menyebabkan suatu hubungan berubah menjadi dingin dan kaku seperti tidak kenal lagi satu sama lain.

Tidak seindah waktu pertama kenalan yang selalu nempel setiap waktu dan selalu menanyakan kabar baik dari kekasih yang baru menjadi pacarnya.

Jika masih cinta dan ingin tetap mempertahankan hubungan maka harus bisa memahami situasi dan karakter pasangan masing-masing.

Meskipun kini dia berubah jadi agak cuek, namun jika rasa cinta dan sayangnya tidak luntur maka itu lebih baik daripada tidak ada rasa sama sekali.

Berikut ada beberapa kumpulan kata-kata cuek tapi sayang yang mungkin bisa mewakili perasaan yang kini sedang dialami.

"Sampai waktuya tiba aku akan terus menjaga cinta kita untuk kebaikan kita berdua, meskipun disaat ini aku sangat lelah tetapi aku akan tetap berusaha untuk tetap tegar."

"Kamu adalah orang yang paling sering buat aku terluka, tapi tak peduli sakitnya, aku ingin tetap bertahan. "

"Aku tidak pernah keberatan menunggu siapa pun, berapa lama pun, selama aku mencintainya."

"Kalau ditanya sayang atau engga sama kamu yaaaa aku sayang banget sama kamu. Bahkan melebihi sayang kamu ke aku."

"Enak banget ya jadi kamu, dikangenin tapi malah cuek kek gitu."

"Kalau mau ninggalin kamu ya udah dari dulu aku mah, cuma perasaan aku itu sayang, tapi kenapa kamu cuekin gitu aja?"

"Kamu itu ngeselin, tapi gemesin. Kamu itu sering nyuekin, tapi tetep ngangenin. Intinya: Aku sayang sama kamu, biarin!"

"Dulu aja kamu suka ngilang, suka gak ngabarin aku, suka nyuekin aku. sekarang, rasa aku udah mulai ilang, kamu malah bilang makin sayang."

"Suka bingung sama hati, masih aja sayang sama orang yang udah gak peduli."

"Tidak tau salahnya dimana, selalu ada yg tak sepaham. Kamu yang cuek atau aku yang terlalu egois? Ah, sudahlah saya sayang kamu itu saja."

Kata kata cuek tapi peduli

Pasangan yang cuek bukan berarti tak peduli dengan lawan pasangannya.

Bisa jadi dikarenakan kesibukannya sehingga tidak mempunyai waktu untuk bisa memperhatikan secara penuh terhadap keberadaan pasangannya.

Namun begitu selama kesibukannya merupakan hal yang bermanfaat untuk masa depan atau kelangsungan hidup berdua nantinya, itu menandakan bahwa ia peduli terhadap dirinya dan pasangannya.

Meskipun keluar kata-kata cuek tapi peduli dan perhatian dengan pasangannya, itu lebih baik daripada cuek dan gak peduli sama sekali terhadap belahan jiwanya.

Contoh ungkapan atau kata kata cuek tapi peduli bisa dilihat di bawah ini.

"Aku kangen sikap kamu yang dulu. Yang gak cuek dan selalu perduli."

"Mengapa kamu terus begitu cuek ketika aku mulai peduli?"

"aku juga nggak minta aneh-aneh kok, aku cuma minta kamu tetep sayang dan selalu ngasih kabar sama aku. cukup."

"Dibalik kesibukanmu, ada yang rela meluangkan waktunya tuk sekedar menunggu."

"Aku cuek bukan karena benci. Tapi agar kamu sadar apa yang udah kamu lakukan akhir-akhir ini yang membuatku seperti ini."

"Hanya 1 hari aku nyuekin kamu aja km udah marah gitu. Kamu sudah hitung belum berapa hari aku merhatiin kamu? Bandingin aja."

"Ada yang pura-pura cuek, padahal mah ngarep? Ada..."

"Gak ngabarin bukan berarti nyuekin atau udah lupa. Mungkin aja cuma pengen kamu ngabarin duluan."

"Kamu nyebelin, akunya ngangenin. Kamu nyuekin, akunya mikirin."

"Gak minta apa-apa kok. Cuma pengen kamu yg bisa perhatian, peduli dan setia aja. Selebihnya, kita bisa usahain bareng- bareng."

Kata kata cuek tapi romantis

Jika punya gebetan cowok atau cewek yang cuek jangan patah semangat untuk mendekatinya.

Orang cuek juga tetap ingin romantis. So, buatlah kesan pertama yang bisa membuat hatinya gundah gulana sampai membuat kupingnya terngiang-ngiang dengan kata romantis yang keluar dari rayuanmu.

Perlu diingat bahwa cowok atau cewek yang cuek bukannya tidak sayang dan tidak romantis.

Bisa saja emang bawaan dari oroknya dia cuek begitu sifatnya.

Atau bisa jadi karena dia belum begitu dekat dan mengenalmu sehingga dia bersikap jaim di dekatmu.

Lebih baik mana, punya gebetan cuek tapi sayang dan romantis atau punya gebetan yang sayang, romantis dan tidak cuek?

Kalau gw sih mending yang kedua...

OK, untuk yang punya gebetan, pacar, pasangan atau kekasih yang cuek bisa digunakan kata-kata cuek tapi romantis berikut ini untuk menghipnotis si doi agar bisa berubah sikapnya menjadi seperti yang engkau mau.

"Alis terus yang diperhatiin, perhatiin akunya kapan?"

"Badai puan telah berlalu. Salahkah ku menuntut mesra?"

"Nahan kangen itu gak enak. Tapi yg dikangenin juga gak pernah peduli kayaknya."

"kalau saja ada bintang jatuh, aku akan meminta kamu menyadari rasa sayang ku ini yang melebihi apapun."

"Aku sayang kamu, tapi kamu yang gak sayang aku. Dan, aku bingung harus gimana lagi untuk membuatmu percaya; kalau ini cinta."

"Aku lagi kangen-kangennya, eh doi lagi cuek-cueknya."

"Bedain ya. Mana yang cuek karena nggak suka, mana yang cuek karena cemburu, mana yang cuek karena pengen diperhatiin."

"Cewek itu ga akan bisa cuek sama orang yang dia sayang. Kalo pun bisa, itu cuma terpaksa supaya cowoknya peka."

"Secuek-cuek nya aku sama kamu.. Tetep aja dalem hati mah aku tuh sayang, perhatian, dan takut kehilangan kamu."

"Aku pengen nyoba sekali aja cuek, bosen di cuekin mulu."

Kata kata cuek tapi keren

Tidak semua kata-kata cuek itu bisa menyentuh hati dan menyadarkan dirinya tentang sikapnya yang tidak baik itu.

Bahkan kalau salah merangkai kata bisa bisa perilaku cueknya semakin menjadi-jadi.

Meskipun menggunakan kata-kata cuek untuk menyindir si doi namun harus dengan kalimat yang enak diterimanya bahkan kalau bisa gunakan kata-kata keren namun menggelitik sehinnga pesan 'sindiran'nya nyampai di hatinya.

kata kata cuek tapi keren


Di bawah ini ada beberapa kumpulan kata-kata cuek tapi keren yang bisa digunakan sebagai bahan referensi atau diucapkan langsung kepada si pacar yang cuek itu.

"Jangan jadikan seseorang prioritasmu jika seseorang itu hanya menjadikanmu sebagai pilihan."

"Dalam aritmatika cinta, satu ditambah satu sama dengan segalanya dan dua minus satu sama dengan tidak ada."

"Kesempatan kedua itu emang ada, ya walaupun nggak sebagus kesempatan pertama. Makanya jangan disia-siain."

"Terlalu lama kau abaikan aku hingga aku terbiasa sepi, dan mulai akrab dengan kesendirian."

"Boleh kita tukaran peran, kamu sebagai yang memperjuangkan, aku sebagai yang menyia-nyiakan. Agar kamu tahu bagaimana rasanya di sia-siakan."

"Jangan biarkan sifat cuek ini membuat aku belajar untuk melupakanmu."

"Jika kesabaran tak cukup menyadarkan, mungkin kehilangan akan menyadarkan."

"Ketika kamu cuek, dan mengabaikanku, sungguh aku tidak peduli, yang aku pedulikan adalah bagaimana mencintaimu jika keadaanmu seperti itu."

"Aku tidak berharap untuk menjadi yang terpenting dihidupmu. Karena itu merupakan permintaan yang terbesar bagiku. Aku hanya berharap suatu saat nanti, jika kau melihat aku. Kau akan tersenyum dan berkata “Dialah orang yang selalu menyayangiku."

"Mungkin terlalu besar jika aku berharap selalu ingin bersamamu. Mungkin juga terlalu besar jika aku berharap kau selalu ada bersamaku. Dan aku hanya bisa berharap kau bahagia dengan atau tanpa aku bersamamu."

Kata kata untuk pacar yang cuek dan berubah

Perubahan sikap dalam berpacaran memang kerap terjadi setelah sekian lama membina hubungan.

Dari yang dulunya super romantis dan sangat perhatian mendadak berubah menjadi super cuek dan dingin kayak patung Liberty.

Kemungkinan perubahan tersebut ada sebabnya yang tidak disadari atau dimengerti oleh salah satu pasangannya sehingga menimbulkan sikap tidak peduli lagi.

Oleh karena itu sangat diperlukan untuk selalau menjaga komunikasi yang hangat antar pasangan dan selalu terbuka tentang segala hal, baik yang menyangkut kekurangan dan kelebihan pasangan atau hal lainnya.

kata kata cuek untuk pacar yang berubah


Sekedar untuk mengingatkan atau sebagai kata sindiran bisa meniru kata-kata berikut yang ditujukan untuk pacar yang cuek dan berubah.

"Tiada seindah waktu itu. Kala dunia penuh dengan tawa."

"Mencintaimu adalah bahagia dan sedih."

"Aku tak tahu apa yang terjadi. Antara aku dan kau."

"Ku hidup dengan siapa. Ku tak tahu kau siapa."

"Kamu memperlakukanku seperti orang asing lain."

"Kamu akan tahu suatu saat nanti bagaimana perasaan orang yang selalu memperjuangkan kamu. "

"Aku sangat mengenalmu. Dulu kau tak begitu. "

"Dulu tak kenal makanya tak sayang, sekarang udah kenal duluan eh dia malah lebih sayang sama dirinya sendiri."

"Jika kamu cinta atau benci, seharusnya kau ucapkan jangan cuma diam saja kayak patung."

"Dulu aku menggangap kamu adalah teman dalam kesendirian aku namun sekarang kamu adalah bayangan dalam kesendirian aku."

Kata kata buat pacar yang sibuk dan cuek

Sesibuk apapun aktivitas, tetap saja jika orang yang sudah berpasangan ataupun berpacaran dituntut untuk tetap peduli dan perhatian terhadap kekasihnya.

Jangan biarkan waktu seharian dihabiskan untuk melakukan kesibukan yang tiada hentinya tanpa menyadari ada pasangan di sampingnya yang selalu mengharapkan perhatian dan kasih sayang.

Untuk orang yang masih berpacaran mungkin kata kata cuek untuk pacar berikut ini berguna untuk dijadikan contoh atau diterapkan langsung kepada si doi untuk 'menyindir' atau mengingatkan sikap cueknya yang sudah tidak mempedulikan lagi sekelilingnya.

"Kita sama-sama sibuk, aku sibuk memikirkanmu, kamu sibuk memikirkan dirimu sendiri."

"Kita pernah sedekat urat nadi, namun kini seperti mata yang tak bisa melihat telinga."

"Aku selalu mencari dan mengingat, dia selalu menghilang dan melupakan."

"Hubungan cinta itu seharusnya tentang kita, bukan hanya tentang kamu, kamu, dan kamu."

"Bagian sedihnya adalah aku selalu meluangkan waktu untukmu, sedangkan kamu tidak pernah meluangkan waktumu untukku."

"Cinta sejati bukan permainan petak umpet, dalam cinta sejati dua orang saling mencari."

"Perasaan HP dipegang terus, tapi kok jarang balas chat."

"Pacaran itu di ibaratin pensil sama penghapus, mereka bersama bukan karena fisik tapi mereka bersama karena saling membutuhkan."

"Cowok kece itu yg kalau lagi main sama temen-temennya gak pernah lupa untuk kabarin ceweknya, walaupun sesibuk apapun cowok itu."

"Agar cewek terus nyaman & ga bosan itu cukup; 1.Kabarin tepat waktu. 2.Gak ganjen. 3.Gak suka ilang2an. 4.Selalu perhatian & pengertian 5.Peka"

Itulah kumpulan kata-kata cuek yang biasa ditemukan dalam hubungan asmara antara pacar atau suami istri yang pasangannya berubah sikap menjadi cuek.

Untuk kata kata cuek versi bahasa Inggrisnya bisa dilihat di postingan yang berjudul "kata kata sindiran buat pacar yang cuek dalam bahasa Inggris dan artinya".

Related Posts

Posting Komentar

Subscribe Our Newsletter